https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiZifz4xHyUtHehuD3jrpKLVAFlUBnBfgu4p4r22ohbpAUOVjQ2JyAG9CMt_-T4AU5qWicB6TFeIlFqAXgJ2qMOJCi42MXQaKZG5Ka884CjYgDjwQfsPiizHE6Aqlpq67gxD_FvA-obtE4/s1600/back+to+top+button.gif Blog Kanuragan Extrem: JURUS GUNTINGAN (PENDALAMAN TENAGA DALAM)

Sabtu, 14 Mei 2011

JURUS GUNTINGAN (PENDALAMAN TENAGA DALAM)


"Rusak ipun Bumi Mayapada sanes sangking murka ipun Gusti Allah...
Ananging sangking pokal gawe lan kesombongan ipun Menungso kang nata lan nyalahi kang ditata...."

Ekstrak Tenaga Dalam :

Salam Persahabatan.
Ter-khusus Buat Mereka Di Tingkatan Lanjut.
Berikut ini adalah Pendalaman bagi mereka yang telah cukup mahir menguasai jurus-jurus Tenaga Dalam Tingkat Dasar. Jurus yang satu ini merupakan jurus khusus yang harus benar-benar digunakan secara bijaksana. Karena kandungan dari efek jurus tersebut bersifat "sangat membahayakan" bagi lawan yang ter-imbas gerakan jurus.

Jurus Guntingan yang biasanya ditujukan pada organ-organ tubuh dalam lawan seperti usus halus, urat nadi, dan sebagainya. Jurus yang satu ini merupakan jajaran dari jurus Pamungkas yang sangat berbahaya. Bayangkan..., betapa mengerikan bila jurus tersebut kita gunakan secara sembarangan pada sasaran yang tidak tepat. Mungkin sangat fatal akibatnya.

Untuk itu, sekali lagi penulis berpesan : Gunakan secara bijaksana penuh dengan jiwa ksatria apabila anda telah mampu menguasai jurus tersebut secara sempurna dengan power = kekuatan dalam yang cukup besar.

CARA BERLATIH :
  1. Pasang kuda-kuda busur panah, kedua kaki terbuka dengan posisi kaki kiri berada di depan tubuh anda. Sedangkan kaki kanan berada di belakang tubuh.
  2. Kedua telapak tangan terbuka menghadap ke atas..., sigap berada di samping tubuh dengan sisi jari kelingking menempel di rusuk atas tekukan ketiak anda.
  3. Sambil menarik nafas panjang, kaki kanan yang berada di belakang tubuh bergerak menyeret mendekat pada kaki kiri yang berada di depan.
  4. Di-ikuti secara bersamaan, gerakan kedua telapak tangan yang berupah posisi dengan saling bersilangan keduanya di depan muka anda. (Kedua telapak tangan bertumpuk silang menghadap ke arah muka).
  5. Lepas nafas secara perlahan-lahan, sambil diikuti gerakan kedua telapak tangan di balik arah hadapnya. Ubah dengan gerakan seperti melakukan guntingan, yakni membuka secara perlahan-lahan memisah seiring dengan pengeluaran nafas anda.
  6. Diikuti dengan gerakan seret kaki kanan yang diteruskan ke arah depan lurus.
  7. Lakukan gerakan dengan penuh penjiwaan dan daya konsentrasi tinggi, sehingga anda akan memperoleh hasil yang maksimal dari latihan tersebut dengan mengulangi kembali langkah gerakan jurus secara bergantian kaki hingga 20 langkah ke depan.
  8. Kesatuan gerak, nafas, dan dzikir asma merupakan kunci keberhasilan dalam mempelajari Jurus Guntingan ini secara sempurna.
DZIKIR BATHIN YANG DI GUNAKAN :

Ketika menarik nafas bacalah kalimat "Basmalah", dan ketika menghembuskan nafas bacalah Asma Allah = "Yaa Akhiru" (Yang Maha Akhir) dengan penuh penghambaan.

Demikian sedikit kemampuan yang dapat penulis persembahkan kehadirat sahabat setia. Semoga yang sedikit ini menambah banyak manfaat bagi mereka yang gemar mengasah jatidiri.
Sampai jumpa di lain kesempatan.
Terima Kasih.

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...