https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiZifz4xHyUtHehuD3jrpKLVAFlUBnBfgu4p4r22ohbpAUOVjQ2JyAG9CMt_-T4AU5qWicB6TFeIlFqAXgJ2qMOJCi42MXQaKZG5Ka884CjYgDjwQfsPiizHE6Aqlpq67gxD_FvA-obtE4/s1600/back+to+top+button.gif Blog Kanuragan Extrem: SIKAP KOLONGAN JAGAT

Rabu, 17 Oktober 2012

SIKAP KOLONGAN JAGAT

Sikap Jurus Kolongan Jagat
Ekstrak : Setya Buana Tunggal

Salam Persahabatan...
dari sikap jurus "Sima Rembulan" dapat langsung dilanjutkan dengan membentuk "sikap jurus Kolongan Jagat"  dengan beberapa sedikit perubahan bentuk gerakan...

Kolong Jagat secara harfiah dapat diartikan sebagai ruangan kosong yang berada di bawah/ di dalam bumi itu sendiri yang masih menjadi bagian dari wilayah bentangannya...


BENTUK SIKAP JURUS :
  1. Dari sikap membentuk gerakan mengangkat kedua telapak tangan sejajar di samping  kepala dan terbuka menghadap ke arah depan...
  2. Merubah bentuk gerakan dengan menarik kedua telapak tangan bersilangan di depan dada...
  3. Membentuk sikap kuncian silang...
  4. Pergerakan tersebut diiringi dengan tarikan nafas hisap cepat dan bergetar... Yang kemudian nafas dikunci di solar plexus dalam 3-5 kali hitungan detik...
  5. Tatapan mata menyorot tajam ke arah depan, seakan turut menghisap kuncian pada obyek sasaran jurus...
  6. Bentuk kuda-kuda tidak mengalami perubahan...
MANFAAT SIKAP JURUS : 
Gerakan sikap jurus tersebut selain ditujukan untuk melakukan imbas "kuncian" juga dapat digunakan sebagai imbas "bukaan" ilmu jurus...
Jurus Kuncian digunakan untuk mengunci obyek yang akan atau berniat akan mencelakakan keselamatan diri kita, sedangkan Jurus Bukaan digunakan untuk membuka pagaran gaib, sikeran, kurung, ataupun selimut gaib yang akan dibuka...
Demikian sedikit keterbatasan yang dapat penulis persembahkan dalam kesempatan kali ini, semoga yang sedikit ini memiliki manfaat bagi mereka yang gemar mengasah jatidiri...
Wasallaam ...

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...